Pintasan Menarik - 5 Penemuan Bawah Laut Yang Paling Nyata - Pintasan Menarik

Hot

Selasa, 23 Januari 2018

Pintasan Menarik - 5 Penemuan Bawah Laut Yang Paling Nyata

 5 Penemuan Bawah Laut Yang Paling Nyata
PintasanMenarik - Seluruh daratan yang ada di bumi ternyata hanya memiliki luas sekitar 30% dari seluruh luas permukaan yang ada bumi. Karena sisanya yang 70% lagi ternyata di penuhi dengan air laut atau yang sering kita sebut dengan lautan. Nah bicara tentang lautan, percaya nggak kalau manusia ternyata baru bisa meneliti sekitar 5% saja dari seluruh luas lautan yang ada di bumi. Oleh sebab itulah masih ada sekitar 95% lautan yang kini masih menyimpan banyak sekali misteri yang belum terkuak.
 5 Penemuan Bawah Laut Yang Paling Nyata
Sedangkan dari 5 % hasil penelitian tentang kelautan, ternyata telah ditemukan berbagai macam hal mengejutkan yang mungkin jarang dibayangkan oleh manusia zaman modern seperti sekarang. Seperti halnya dengan penemuan di dasar laut yang mencengangkan ini yang mungkin bakal bikin kamu kagum sekaligus heran dengan keberadaannya.

1. Situs Purba
 5 Penemuan Bawah Laut Yang Paling Nyata
Ternyata nggak selamanya situs purba itu ditemukan di dalam tanah. Pasalnya pada tahun 2007 dari penelitian yang dilakukan profesor bawah laut Mark Holley tidak sengaja menemukan situs purba di bawah laut di kedalaman 12 meter. Salah satiu situs purbakala tersebut berbentuk ukiran mastodon, hewean purba yang telah musnah 10.000 tahun yang lalu.

2. Piramida Laut
 5 Penemuan Bawah Laut Yang Paling Nyata
Sebagian orang pasti jika ditanya tentang dimana letak dari piramida akan menjawab di wilayah mesir. Memang sih piramida paling terkenal itu ada di Mesir yang disebut-sebut sebagai makan dari raja Firaun. Namun tahu nggak kalau bangunan piramida juga pernah dtemukan dibawah laut Yonaguni Jepang yang diperkirakan telah berusia lebih dari 10000 tahun.

3. Sungai Bawah Laut
 5 Penemuan Bawah Laut Yang Paling Nyata
Yang belum pernah tahu tentang penemuan ini mungkin bakal nggak percaya kalau ada sungai di bawah laut. Meski nampak mustahil terjadi, faktanya sungai bawah laut benar-benar ada dan ditemukan pertama kali oleh ilmuwan asal Inggris. Pakar peneliti pun menyimpulkan bahwa sungai bawah laut ini terbentuk akibat adanya pertemuan air asin laut Mamara dan air laut Hitam .

4. Kota Bawah Air Shi Cheng
 5 Penemuan Bawah Laut Yang Paling Nyata
Tahu nggak bahwa selain kota Atlantis yang disebut sebagai kota bawah laut, masih ada satu lagi kota bawah laut yang juga tidak kalah menghebohkan dunia. Kota ini dulunya adalah kota Zhejiang, Tiongkok Timur yang sengaja ditenggelamkan pada tahun 1959 untuk sebuah proyek jalan bagi bendungan Xin’an dan stasiun tenaga air dan ditemukan kembali pada tahun 2001 silam.

5. Kota Kuno Heracleion
 5 Penemuan Bawah Laut Yang Paling Nyata
Penemuan terakhir di dasar laut yang menghebohkan adalah merupakan reruntuhan kota kuno di wilayah laut mesir yang dikenal dengan Hercaleion. Reruntuhan kota kuno ini pertama kali ditemukan oleh arkeolog Prancis bernama Franck Goddio saat melakukan penyisiran lepas pantai mesir. Salah satu temuan terbaik dari kota kuno ini berupa patung ratu Ptolemaic yang terbuat dari bahan batu gelap.

Sahabat Pintasan Menarik, itulah beberapa penemuan paling mencengangkan yang pernah ditemukan di dalam laut. Kira-kira penemuan heboh apalagi ya yang bakal ditemukan manusia saat nanti seluruh isi lautan sudah di jelajahi?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Your Ad Spot